Pembangunan Kreatif Infrastruktur
PEMBANGUNAN
WILAYAH HIJAU DI
DAERAH
PADAT KENDARAAN
Sejak dahulu Bogor sudah dikenal dengan kota sejuk. Siapa yang meragukan keindahan kota
bogor?Udaranya yang sejuk (baca:musim hujan), pepohonan yang rimbun
menjuntai-juntai begitu indah hingga ke tengah kota. Pemandangan yang luar
biasa manakala pertama kali menapakan kaki di kota ini 6 tahun lalu. Tidak
pernah bosan melihat hijaunya pepohonan dan jalan-jalan bertebing di sekitar
puncak :). Tentunya bukan saya saja yang merasa kota ini indah, turis-turis
dari manca negara pun berfikir demikan, bahkan penduduk jakarta pun menjadi
pelanggan setia daerah puncak setiap tahun baru tiba. Yap mereka
berbondong-bondong bak semut yang mengantri mencari makan dijalan. Mereka rela
bermacet-macet ria setiap tahunnya guna melepas stress dan menikmati indahnya
kota ini saat perayaan tahun baru tiba.
Namun banyak
kawasan di Bogor yang mulai tidak tersentuh pembangunan infrastruktur oleh
pemerintah. Contohnya, Bogor Wilayah Barat. Wilayah disini sangat jarang
tersentuh pembangunan apalagi penghijauan. Sangat dibutuhkan sekali pembangunan
penghijauan disekitar daerah Bogor yang dikenal sejuk ini. Sudah banyak
pembangunan mall-mall yang mengelilingi kota Bogor dan sedikit sekali adanya
taman-taman hijau di Bogor. Penggunaan
ruang hijau pada suatu wilayah sebenarnya sangat di butuhkan tanpa harus
dituliskan secara formal oleh suatu pihak. Setelah bergelut dengan rutinitas di
tempat kerja, kampus maupun sekolah membuat seseorang ingin melepaskan penatnya
dengan menghirup udara segar yang kini mulai sulit di dapatkan di sekitar kita.
Kebutuhan akan sebuah ruang hijau itu membuat peran sebuah taman kota menjadi
penting dan layak diperhitungkan keberadaanya. Hal ini di dukung pula oleh
keadaan kota dengan segala pembangunannya dimana pemerintah terus menerus
mendirikan mal-mal di batas kota, pabrik, jalan tol, dan pusat perkantoran
pemerintahan yang telah menaikkan suhu di kawasan itu karena pembangunannya
tidak diimbangi dengan membuat taman, hutan kota, membuat jalur hijau, menanami
bahu jalan, menghijaukan pinggiran sungai, dan kawasan terbuka lainnya.
Manfaat
taman hijau antara lain,
1) Fungsi Ekologi
Taman kota secara tidak langsung berperan sebagai penjaga
kualitas lingkungan kota. Pepohonan yang ada di sekitar taman tersebut mampu
menjaga keseimbangan ekologis, dengan menjaga keanekaragaman hayati, berperan
sebagai filter udara kota, dari berbagai gas pencemar, debu, gas pengikat
karbon, serta sebagai pengatur iklim mikro.
2) Fungsi Hidrologis
Taman kota sebagai lahan terbuka
hijau membantu fungsi hidrologi tanah dalam menyerap air dan mereduksi potensi
banjir. Diperkirakan setiap hektar ruang terbuka hijau mampu menyimpan 900 m3 air
tanah per tahun.
3) Fungsi Estetika
Disadari atau tidak, taman kota telah membentuk dan
membangun citra dari suatu kota. Pencitraan yang baik tentang sebuah kota,
sesungguhnya dipengaruhi oleh dampak dari keadaan lingkungan perkotaan yang
nyaman. Taman kota menjadi penting karena dapat berperan sebagai sarana
pengembangan budaya kota, pendidikan dan menjadi pusat-pusat kegiatan
kemasyarakatan. Pola taman kota yang biasa dilengkapi dengan aneka bunga
warna-warni, serta penataan yang indah dapat membantu menghilangkan penat dan
menjadi sumber inspirasi bagi pengunjungnya.
4) Fungsi Kesehatan
Kita tahu bahwa dalam tubuh manusia terdapat organ
hypothalamus yang mengatur mekanisme suhu tubuh agar tetap pada kisaran 37
derajat C. Tingginya suhu telah menyebabkan hypothalamus bekerja lebih keras
dan merangsang pori-pori kulit membesar sehingga peredaran darah menjadi cepat,
dan keringat akan deras ke luar, atau timbulnya reaksi tubuh yang berguna untuk
mengurangi panas tubuh yang berlebih.
5) Fungsi Rekreasi
Keindahan taman kota yang terjaga dengan baik akan
menjadi tujuan masyarakat untuk menghabiskan sisa-sisa waktunya dengan
menikmati indahnya taman tersebut.
6) Fungsi Simbolik
Suatu taman kota dapat mencerminkan sebuah keindahan kota
tersebut serta penghargaan terhadap perjuangan yang telah dilakukan oleh warga
sekitar pada masa kemerdekaannya
Mengapa taman kota sangat dibutuhkan
di Bogor ?
1. Bogor
adalah kota sejuk sehingga kesejukkan harus dipertahankan dengan adanya taman
hijau
2. Penduduk
Bogor sangat membutuhkan taman hijau jarena Bogor adalah salah satu kota dengan
kendaraan yang cukup banyak sehingga mereka bisa menghilangkan stress apabila mengunjungi taman kota.
3. Masyarakat
kota Bogor bisa memiliki tujuan rekreasi selain hanya mengunjungi mall saja
Komentar
Posting Komentar